Aplikasi Inventaris Berbasis Website Di Dinas Kesehatan Daerah Kota Tomohon

Authors

  • Riedel Hamel Universitas Negeri Manado
  • Quido Kainde

Keywords:

Dinkes Extreme Programing Inventory Aplication

Abstract

Peningkatan kompleksitas layanan kesehatan memerlukan manajemen inventaris yang efektif untuk memastikan kebutuhan obat-obatan, peralatan medis, dan fasilitas kesehatan lainnya dapat terpenuhi dengan baik. Dalam konteks ini, penggunaan metode Extreme Programming (XP) menjadi relevan untuk penelitian ini. Fokus penelitian adalah menekankan kecepatan, efisiensi, dan kemampuan XP dalam mengelola inventaris barang dalam aplikasi web. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk merancang sistem informasi inventaris barang berbasis web dengan memanfaatkan pendekatan XP. Metode penelitian ini melibatkan serangkaian langkah mulai dari perencanaan, perancangan, pengkodean, hingga pengujian. Dalam tahap perencanaan, fokus utama adalah pembentukan User Stories yang menitikberatkan pada implementasi nilai tertinggi dan risiko paling signifikan. Tahap perancangan mencakup pemodelan sistem, struktur arsitektur, dan desain basis data. Proses pengkodean melibatkan praktik pair programming dan integrasi kontinu, sedangkan pengujian dilakukan dengan black box testing untuk memastikan kesesuaian fungsi perangkat lunak dengan spesifikasi yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa XP berhasil mengatasi perubahan kebutuhan dengan fokus pada nilai dan risiko yang teridentifikasi dalam perencanaan. Dari kesimpulan tersebut, dapat disimpulkan bahwa XP efektif dalam mengembangkan sistem informasi inventarisasi dengan memberikan kecepatan, adaptabilitas, serta hasil yang teruji.

Downloads

Published

2024-02-20