Aplikasi Chatbot Destinasi Wisata Kota Tomohon

Authors

  • Gabriella Sambul Universitas Negeri Manado
  • Ferdinan Ivan Sangkop universitas negeri manado
  • Vivi Peggie Rantung universitas negeri manado

Abstract

Pariwisata merupakan sektor yang terus berkembang dengan adanya kemajuan teknologi. Saat ini Kota Tomohon juga memiliki sumber daya alam yang luar biasa, serta memiliki potensi pariwisata. Dalam era digital ini, aplikasi chatbot telah menjadi salah satu alat yang populer dalam menyediakan layanan pelanggan secara interaktif dan efisien Aplikasi ini dirancang untuk memberikan bantuan interaktif kepada pengguna dalam mencari informasi tentang destinasi wisata yang menarik dan relevan. Teknologi Chatbot dan Natural Language Processing (NLP) telah memainkan peran yang signifikan dalam pengembangan aplikasi berbasis teks yang interaktif. Dalam konteks pariwisata, aplikasi Chatbot dapat digunakan untuk memberikan informasi tentang destinasi wisata kepada pengguna dengan cara yang mudah dan efisien. Diharapkan bahwa aplikasi ini dapat meningkatkan promosi destinasi wisata, membantu pengguna dalam pengambilan keputusan perjalanan, dan memberikan pengalaman wisata yang lebih baik secara keseluruhan. Aplikasi ini menggunakan Metode XP (Extreme Programming) adalah salah satu metode pengembangan perangkat lunak yang termasuk dalam kelompok metodologi Agile. XP menekankan pada kolaborasi tim, respons cepat terhadap perubahan, dan pengiriman iteratif dari perangkat lunak yang berfungsi.

Downloads

Published

2024-04-28