Perancangan Aplikasi Kamus Bahasa Toraja Menggunakan Metode Prototype
Abstract
Bahasa Toraja merupakan salah satu bahasa daerah yang ada di Indonesia tepatnya di Sulawesi Selatan. Penguasaan bahasa Toraja saat ini mengalami kekurangan pengguna karena lebih didominasi oleh dialeg Makassar dan bahasa Indonesia dalam berkomunikasi sehari-hari. Seperti contoh dalam kalimat “silahkan makan”, orang kebanyakan menggunakan dialek Makassar yakni “makan miki’” seharusnya dalam bahasa Toraja “kumande moko/kumande mokomi”. Hal ini sering terjadi Di kantor, di pasar, dan di tempat lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat sebuah aplikasi kamus bahasa Toraja berbasis Android yang dapat digunakan untuk memahami bahasa Toraja. Metode Prototype merupakan sebuah pendekatan dalam pengembangan perangkat lunak yang memungkinkan terjadinya interaksi yang lebih baik antara pengembang sistem dan pengguna sistem. Metode ini bertujuan untuk mengatasi ketidakserasian atau perbedaan pemahaman antara pengembang dan pengguna selama proses pengembangan. Hasil dari penelitian ini, membantu orang yang ingin tahu mengenai bahasa Toraja.